IKLAN

Songsong Era Digital, Kalurahan Trimulyo Bantul bersama Disdukcspil Fasilitasi Aktivasi Aplikasi Kependudukan Digital

Petugas Disdukcapil Kabupaten Bantul membantu masyarakat Aktivasi Identitas Kependudukan Digital di Kalurahan Trimulyo (Foto: Ariyo)


|Uploader: Redaksi-001|

|KlikJogja.Com|Bantul - Menyongsong era digital yang segera akan tiba, Dinas Kependudukan & Catatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Bantul proaktif "Jemput Bola" mengadakan sosialisasi dan bantuan antivasi  Aplikasi Identitas Kependudukan Digital kepada aparat dan masyarakat.

Salah satunya yang digelar di Pendopo Kalurahan Trimulyo, Kecamatan Jetis, Kabupaten, Bantul (Selasa, 29 Oktober 2024).

Dua petugas dari Disdukcapil Kabupaten Bantul dengan ramah melayani masyarakat Padukuhan Sindet, Kalurahan Trimulyo dslam melakukan Aktivasi Aplikasi Kependudukan Digital.

Menurut petugas di Kalurahan Trimulyo, kegiatan tersebut merupakan program dari dinas untuk membantu masyarakat agar mengenal dan  memiliki Identitas Kependudukan Digital yang dimasa mendatang akan sangat dibutuhkan untuk berbagai kebutuhan administrasi.

"Kita jemput bola dan untuk mengantisipasi jika suatu saat dibutuhkan masyarakat sudah siap", ungkap salah satu petugas Kalurahan Slamet.

Aplikasi Identitas Kependudukan Digital sendiri adalah Aplikasi yang dikembangkan Pemerintah melalui Departemen Dalam Negeri. Dengan meng-install aplikasi ini melalui playstore android maka masyarakat sudah bisa memiliki identitas kependudukan secara digital yang bisa dipergunakan untuk berbagai keperluan.

Aplikasi ini sebagai tambahan fasilitas digital tanpa meninggalkan identitas fisik seperti KTP, KK yang selama ini dicetak. Bagi yang memiliki handphone memadai untuk download aplikasi disarankan untuk memanfaatkan aplikasi ini.

Namun bagi para lansia atau yang tidak memiliki handphone memadai tentu akan ada kebijakan khusus dan tidak dipaksakan memiliki aplikasi ini. (+)

Posting Komentar

0 Komentar